Total Pageviews

Friday, February 25, 2011

neokolonialisme (kayaknya)

koloni orang-orang suci (katanya),
menyerang yang (katanya) murtad

tujuannya tetap sama
uang dan kuasa
disuruh nabi (katanya)

aku ingin terbang


aku ingin
terbang
jauh tinggi

ke angkasa

mengepakkan
sayapku yang

perkasa

angin dan langit
adalah

milikku

aku ingin terbang
melayang kesana kemari

mencumbu
atap-atap
dunia

menukik tajam,

menebas awan

dan

hujan

aku ingin hinggap,
tertidur dan bermimpi
lelap dalam

hangat matahari

menyepi dan

tenggelam

jalan sunyi

kebenaran adalah jalan sunyi
tersembunyi dalam senyuman
orang lain tak harus mengerti, biarlah sudah
tak usah berkeluh kesah, apalagi airmata
itu penghianatan atas pilihan
luka-luka adalah pamungkas
tebas leherku dan aku akan tetap tegak
tikam jantungku,
dan aku akan berjalan dalam diam
dalam kesendirian
dalam sunyi

Thursday, February 24, 2011

kebohongan

keterpaksaan
kesenangan
keharusan

luka yang meninggalkan bekas
pada kehidupan,
pada kematian

mencari jalan

kebahagiaan adalah mimpi
yang tak terbeli

luka selalu ada
mendiami rumah yang sunyi

dimana kau Tuhan,
adakah dosa menutup jalan?

Wednesday, February 16, 2011

koruptor di Indonesia

di tanahku yang keras
korupsi tumbuh subur
seperti kutu penghisap darah

Wednesday, February 2, 2011

mengenang para "Bung"

hatimu bung,
kau simpan dimana
jiwamu bung,
hilang dimana
semangatmu bung
tenggelam sudah
rakyatmu bung
rakyat Indonesia